Pernah merasakan dua turnamen di tingkat kompetitif paling tinggi, roamer AURA yaitu Yawi memberikan pendapatnya terkait MPL ID S13 dan MPL PH S13.
Pada musim ini memang banyak sekali terjadi perubahan dari kedua kompetisi terbaik Mobile Legends ini yang mana Yawi sudah merasakannya semua.
Dalam sebuah kesempatan Yawi mengungkapkan bahwa untuk musim ada beberapa perbedaan sangat mencolok dari MPL ID dan MPL PH, yaitu tingkat keketatan kompetisi.
Di mana untuk MPL ID S13 Yawi berpendapat bahwasanya turnamen ini kini menjadi sulit tertebak karena semua tim saling mengalahkan satu sama lainnya.
Bahkan tim sekelas ONIC Esports telah menelan 3x lose streak, begitu juga RRQ Hoshi dan EVOS Glory yang sedang berjuang di papan bawah klasemen sementara MPL ID S13 ini.
Sementara itu, MPL PH S13 sudah terlihat siapa tim yang bakal jadi penghuni papan atasnya menurut Yawi, sehingga memang tim calon juaranya sudah terlihat sejak turnamen mulai.
Sebut saja ECHO dan AP Bren yang masih menguasai puncak klasemen sementara MPL PH S13 yang menyapu bersih semua kemenangan sejak pekan pertama dan kedua yang lalu.
“Perbedaan MPL ID dan MPL PH musim ini? Di Indonesia semua tim merata kekuatannya, sementara di Filipina sudah bisa tertebak tim yang bakal juara atau masuk Top 4,” ungkap Yawi melansir dari ONE Esports.
Yawi sendiri berhasil bawa AURA tampil sangat bagus dengan sementara ini menghuni peringkat ketiga klasemen sementara MPL ID S13 hingga pekan keempat.