Home MLBB Tumbang Lagi! EVOS Glory Kini Terdampar di Dasar Klasemen MPL ID S13

Tumbang Lagi! EVOS Glory Kini Terdampar di Dasar Klasemen MPL ID S13

Roster EVOS Glory di MPL ID S13. (Dok. EVOS TV)
Roster EVOS Glory di MPL ID S13. (Dok. EVOS TV)

EVOS Glory semakin terbenam di dasar klasemen regular season MPL ID S13, setelah mereka kembali tumbang atas AURA di lanjutan pekan kedua.

Hari pertama pekan kedua yang berlangsung Jumat (15/3/2024) kembali menjadi mimpi buruk bagi EVOS Glory setelah mereka harus mengakui kekalahan atas AURA dengan skor 0-2.

Kekalahan tersebut memang membuat sementara ini EVOS Glory menduduki dasar klasemen karena belum pernah menang sekalipun sepanjang tiga laga awal MPL ID S13 ini.

Menurunkan roster terbaiknya, termasuk sang Goldlaner asal PH yaitu Super Red ternyata masih belum mampu membuat EVOS Glory tampil lebih baik dari pekan sebelumnya.

Terbukti mereka gagal membendung pergerakan agresif dari para pemain AURA, terutama Yawi yang pada laga game pertama menggunakan hero signature miliknya yaitu Chou.

Chou dari Yawi berhasil beberapa kali melakukan pickoff penting untuk buat kondisi keunggulan untuk timnya yang kemudian berlanjut hingga game kedua.

Pada laga game kedua sebenarnya kendali laga awalnya ada di tangan EVOS Glory, tetapi sayangnya lagi-lagi mereka gagal untuk mempertahankan keadaan tersebut.

Di mana Yawi dkk berhasil membalikkan keadaan sehingga mereka bisa kembali menangi laga game kedua dan mengunci kemenangan menjadi 2-0 untuk AURA yang mana ini jadi kemenangan pertama mereka musim ini.

Atas hasil tersebut AURA sementara ini naik ke posisi aman yaitu peringkat keenam hasil dari sekali menang dan dua kali tumbang, sementara itu EVOS Glory berada di posisi buncit hasil dari 3x kekalahan.

Esok hari EVOS Glory harus segera bangkit, di mana mereka akan menantang sang runner up musim lalu yaitu Geek Fam ID yang juga menjadi tim pesakitan di pekan pertama lalu.

Sehingga laga melawan Geek Fam ID pada Sabtu (16/3/2024) jadi laga hidup mati bagi EVOS Glory karena mereka harus segera kantongi kemenangan untuk jaga asa lolos playoff.

+ posts