Pengakuan Udil Soal Kepindahan dari Alter Ego ke Homebois

Share This Post

Perpindahan pemain dengan nama asli Muhammad Julian Ardiansyah atau yang lebih dikenal dengan Udil ke tim asal Malaysia, HomeBois, memang sukses mengejutkan komunitas Mobile Legends, khususnya di Tanah Air.

Banyak yang tak menyangka, kalau dirinya memutuskan untuk pindah ke HomeBois dari Alter Ego.

Saat hadir secara eksklusif di DG Cheat episode 125 pada Rabu (6/3), Udil pun secara buka-bukaan mengungkapkan alasan dirinya pindah ke HomeBois.

Salah satunya adalah karena kondisi Alter Ego yang menurutnya sudah tidak kondusif.

“Ya, itu cukup sulit, karena banyak banget yang harus dipertimbangkan. Pertama mungkin ada keluarga aku, lalu ada juga usaha-usaha ku di Indonesia, sama aku juga sudah beberapa tahun di Alter Ego. Cuman, ini mungkin bakal kontroversial terkait pernyataan kenapa aku pindah ke Malaysia (HomeBois), tapi intinya itu karena di Alter Ego sudah nggak kondusif. Dari setelah banyaknya pertimbangan, pilihan terbaik adalah pindah ke Malaysia, khususnya pindah untuk membela tim HomeBois,” tuturnya.

Ia pun mengungkapkan salah satu kondisi tidak kondusif yang di maksud, yaitu masalah finansial.

“Yang bikin aku pindah tuh, seperti tadi aku bilang, kondisi Alter Ego sudah nggak kondusif. Mungkin dari segi finansialnya, aku ngerasa waktu di Alter Ego itu, financially itu rusak. Lalu, banyaknya juga hal-hal buruk Alter Ego lainnya yang aku rasa, ini bukan Alter Ego yang aku kenal, dan aku rasa Alter Ego mulai hilang gitu jati dirinya,” ucapnya.

Ia juga kembali menambahkan bahwa sebenarnya ada terlalu banyak alasan yang akhirnya membuat dirinya pindah ke HomeBois.

“(Sebenarnya) terlalu banyak alasannya. Dimulai dari ada urusan sama Celiboy, Ko Delwyn, sama manajemen sama coaching staff ada urusannya. Jadi, kayak itu semua dibungkus, dan jadinya kayak, ‘Oke, nggak bisa’,” tambahnya.

Sebagai informasi, Udil memang kini sudah resmi bergabung ke HomeBois, tim asal Malaysia. Ia bersama dengan HomeBois bahkan sudah berkompetisi di turnamen Games of The Future 2024, meski harus puas berada di antara peringkat kelima sampai kedelapan.

+ posts

More Like This

OHMYV33NUS, Atlet Esports Mobile Legends Pertama yang Mewakili Komunitas LGBTQ

Maskulinitas toksik saat ini menjadi permasalahan dalam kehidupan modern....
- Advertisement -