Home Valorant VCT 2024 Pacific Kickoff Group Stage Day 5: Tiga Tim Lolos Play-ins

VCT 2024 Pacific Kickoff Group Stage Day 5: Tiga Tim Lolos Play-ins

VCT Pacific League
VCT Pacific League

VCT 2024 Pacific Kickoff baru saja menyelesaikan pertandingan babak grupnya pada Rabu (21/2/2024) dengan menggelar 3 laga yang menentukan.

Pasalnya pada hari kelima tersebut menyajikan laga-laga penentuan untuk menemukan tim mana yang bakal lolos ke Play-ins VCT 2024 Pacific Kickoff.

Pertama, RRQ harus kembali mengakui kekalahan atas Gen.G Esports dengan kedudukan 1-2, sehingga RRQ harus memupus langkahnya di VCT 2024 Pacific Kickoff untuk bisa melaju lebih jauh lagi.

Sebenarnya laga ini berlangsung dengan sangat sengit karena kedua belah tim sama-sama mengeluarkan kemampuan terbaiknya untuk bisa amankan satu tiket ke Play-ins.

Tetapi memang Gen.G Esports tampil lebih solid dan konsisten terutama pada map pertama dan ketiga, tak ayal hal tersebutlah yang buat mereka lolos ke Play-ins.

Selanjutnya game kedua ada Team Secret yang juga mengubur impian dari Talon Esports untuk melaju lebih jauh lagi di VCT 2024 Pacific Kickoff.

Pada laga tersebut Team Secret berhasil menang 13-8 pada map Breeze dan 13-7 pada map Ascent sehingga mereka yang lebih berhak untuk lolos ke Play-ins.

Hasil tersebut juga membuat Talon Esports harus pulang lebih awal karena gagal melanjutkan track positifnya usai kekalahan atas Team Secret ini.

Dan sebagai penutup laga babak grup, ZETA Division berhasil tampil prima untuk menumbangkan Global Esports dengan kedudukan 2-0.

Sepanjang laga ini ZETA memang tampil cemerlang terutama sosok Dep yang jadi kunci permainan dari tim asal Jepang ini untuk bisa amankan tiket Play-ins.

Tercatat Dep dkk menang 13-8 di map Bind dan kemudian berlanjut menang 13-3 pada map Lotus untuk bisa perpanjang nafas ZETA pada gelaran VCT 2024 Pacific Kickoff.

Nantinya ZETADivision, Team Secret, dan Gen.G Esports akan bersaing kembali pada Play-ins untuk memperebutkan 1 tiket terakhir menuju Playoff VCT 2024 Pacific Kickoff.

Laga Play-ins sendiri bakal berlangsung pada Kamis (22/2/2024) yang mana ketiga tim tersebut akan saling berjumpa dalam format single round-robin Bo3.

+ posts