Beberapa waktu lalu populer hero marksman dengan build item semi-tank yang buat damage masih sakit tetapi durabilitasnya juga makin tebal.
Sebut saja Karrie semi-tank yang populer beberapa waktu lalu, di mana hero dengan true damage ini masih tetap sakit meskipun menggunakan item tank dalam buildnya.
Meski andalkan true damage miliknya, Karrie semi-tank adalah fenomena cukup menarik di Mobile Legends karena tak banyak hero marksman yang bisa tirukan hal tersebut.
Walaupun begitu, masih ada dua hero marksman yang bisa meniru langkah Karrie yaitu hero Brody serta Popol & Kupa yang mempunyai potensi gunakan item semi-tank.
Brody semi-tank sendiri memang tak asing di telinga karena hero marksman satu ini biasanya sering gunakan item defense ketika early game untuk jaminan laning phase.
Apalagi Brody adalah hero marksman yang andalkan stack, sehingga hanya butuh 1-3 item physical attack saja untuk buat serangan Brody menjadi sakit.
Sehingga untuk slot item sisa bisa manfaatkan item defense untuk buat Brody lebih sustain ketika terjadi team fight di Land of Dawn.
Selanjutnya ada Popol & Kupa yang juga bisa item semi-tank terutama jika ia bertugas sebagai roamer atau jungler karena ia adalah salah satu marksman paling sustain di Mobile Legends.
Dengan tambahan beberapa item defense akan buat Popol & Kupa tak ragu lagi dalam in-out teamfight dan tentu saja ia masih berikan damage cukup sakit.
Sebut saja Popol & Kupa hanya butuhkan item attack seperti Blade of Despair dan Hunter Strike saja sudah buat musuh ketar-ketir karena damage yang lumayan besar.
Sisa slot bisa Popol & Kupa gunakan untuk build item defense yang buatnya semakin over power jika menempati role sebagai roamer atau jungler.