RRQ beberapa waktu lalu telah mengumumkan bahwa mereka akan membawa dua pelatih asing pada MPL ID Season 13 nanti yaitu Coach Vren dan Coach Zaya.
Datangnya Coach Vren dari AP Bren ke RRQ ini memang seperti abwa angin segar karena tim satu ini sudah haus gelar setelah terakhir kali mereka jadi juara pada MPL ID S9 lalu.
Kedatangan Coach Vren ini ternyata mendapatkan sambutan baik dari pelatih lama RRQ yaitu Coach Zaya yang menyebutkan rekannya tersebut sebagai pribadi yang rendah hati.
Bahkan pelatih asal Myanmar tersebut sempat tak percaya jika Coach Vren adalah pelatih dengan status juara dunia karena memang kepribadian yang sangat rendah hati.
“Tentu sja sangat rendah hati, aku hampir tak percaya ia adalah pelatih juara dunia. Soalnya, dia sangat rendah hati sebagai pelatih yang sudah jadi juara dunia,” kata Coach Zaya di Instagram Fiel.
Duet Coach Zaya dan Coach Vren ini tentu saja akan jadi combo mengerikan karena keduanyanya merupakan tipikal pelatih yang mempunyai banyak kelebihan.
Keduanya juga bisa ling mengisi karena masing-masingnya mempunyai kelebihan yang tak dimiliki oleh pelatih lainnya.
Seperti Coach Vren yang miliki keunggulan dalam hal strategi, gameplay, hingga peningkatan kedisiplinan dari pemain sehingga tak heran ia bisa bawa AP Bren menjadi juara M5 lalu.
Sedangkan Zaya merupakan tipikal pelatih yang sangat percaya pada kemampuan pemain dan bisa memaksimalkan pemain yang ada agar bisa meraih hasil terbaik.
Selain itu Zaya juga merupakan pelatih yang sangat hebat dalam draft pick yang sudah terbukti pada RRQ musim lalu, yang mana mereka berhasil menempel ketat ONIC Esports saat regular season.