Baru-baru ini sedang tren hero marksman tank yaitu Karrie yang gunakan build fighter tank yang buatnya masih tetap sakit tapi defense baik.
Hadirnya Karrie tank ini sebenarnya menjadi anomali tersendiri di Mobile Legends karena tak banyak hero marksman yang gunakan build tank.
Tetapi Karrie memang cukup menarik, di mana senjata utamanya memang ada pada true damage dari pasifnya yang bisa menembus armor lawan.
Apalagi sebagai marksman, jarak serangan Karrie tak sejauh hero marksman lainnya sehingga cukup rentan kalah ketika melakukan laning phase.
Tak ayal Karrie tank kini populer karena ada beberapa item yang bisa menunjang true damage dari hero marksman satu ini.
Karrie tank ini sebenarnya hanya manfaatkan tiga item core yaitu Thunder Belt, Endless Battle, dan Brute Force yang buat true damage bisa maksimal.
Baik Thunder Belt dan endless battle sama-sama hasilkan true damage yang besar sehingga armor setebal apapun akan mudah tertembus oleh Karrie.
Sedangkan Brute Force juga miliki pasif lengkap mulai dari penambahan 6 physical attack, 2% movement speed, hingga 15% pengurangan efek CC yang sangat berguna untuk Karrie.
Untuk item lainnya tentu saja tinggal menyesuaikan kondisi pertandingan dan hero lawan karena sebenarnya Karrie tank hanya andalkan 3 item core di atas dan emblem fighter saja.
Penggunaan emblem fighter ini bisa gunakan komposisi Swift untuk attack speed, Festival of Blood dan Brave Smite untuk maksimalkan spell vamp agar Karrie lebih sustain.
Sebagai masukan saja, item pelengkap Karrie juga bisa manfaatkan item late game seperti Immortality, Wind of Nature, atau Rose Gold Meteor.