God1va dan Clover Bakal Satu Tim dan Main di Piala Presiden Esports 2023?

Share This Post

Di MPL Indonesia Season 12 sosok God1va tidak lagi berada di dalam tim AURA Fire.

God1va secara resmi berpisah sebelum bergulirnya ajang MPL Indonesia Season 12 dan belum jelas nasibnya.

Pemain yang terkenal dengan permainan hero Kaditanya tersebut kini masih berstatus tanpa klub.

Namun belum lama ini, God1va membuka kemungkinan bakal kembali ke skena profesional.

Piala Presiden Esports 2023 tampaknya akan menjadi momentum God1va kembali bermain secara profesional.

Hal tersebut melihat apa yang diunggah oleh God1va dalam akun media sosialnya belum lama ini

Melalui unggahan story nya di Instagram, terlihat God1va membuka lowongan untuk mengisi 3 kekosongan slot untuk Piala Presiden Esports 2023.

Tiga slot pemain yang dicari oleh God1va yaitu midlaner, explaner, dan jungler.

Tiga kandidat yang merasa cocok bisa menghubungi mantan pemain EVOS Legends, Clover yang juga tidak memiliki tim.

Seperti yang kita tahu, roamer pastinya sudah diisi oleh God1va dan mantan goldlaner EVOS Clover sudah mengisi posisinya sendiri.

Ada syarat yang harus dipenuhi untuk bisa menjadi satu tim bersama mereka, yaitu muda dan berbahaya.

“-3 pilpres: Mid, Exp, Jungler. Syarat muda dan berbahaya,” tulis God1va di story Instagram nya.

+ posts

More Like This

OHMYV33NUS, Atlet Esports Mobile Legends Pertama yang Mewakili Komunitas LGBTQ

Maskulinitas toksik saat ini menjadi permasalahan dalam kehidupan modern....
- Advertisement -