Coach Adi Ingin Bawa ONIC Esports Tembus Grand Final MSC 2023

Share This Post

Pelatih ONIC Esports, Coach Adi, mempunyai impian bisa membawa tim berjuluk Raja Langit ini menjadi kampiun dalam gelaran MSC 2023 mendatang.

Karena sepanjang karier kepelatihannya, Coach Adi, belum berhasil mempersembahkan gelar internasional kepada tim asuhannya.

Sehingga dengan ONIC Esports kali ini ia ingin meraih hasil maksimal dengan menjadi juara pada MSC 2023 yang akan berlangsung pada 10-18 Juni 2023.

“Saya (bersama RRQ) di MSC 2022 masuk ke Grand Final. Semoga tahun ini bisa bawa ONIC ke partai puncak dan juara,” ujar Coach Adi.

Coach Adi dan ONIC Esports kini memang sedang kuat-kuatnya yang mana hal tersebut sudah terbukti pada gelaran MPL ID Season 11 yang lalu.

ONIC Esports pada MPL ID Season 11 lalu memang tampil mendominasi dengan hanya mencatatkan sekali kekalahan saja sepanjang turnamen.

Apalagi kini Coach Adi juga mempunyai motivasi lebih untuk membalaskan kegagalannya selama SEA Games 2023 Kamboja lalu, saat timnas MLBB Putra Indonesia gagal lolos dari babak grup.

ONIC Esports sendiri pada MSC 2023 ini akan berada satu grup dengan tim tuan rumah yaitu Burn x Flash dan runner up NACT 2023 yaitu Outplay.

Pertama-tama ONIC Esports akan bertemu dengan Burn x Flash pada tanggal 10 Juni 2023, kemudian berlanjut dengan laga Outplay yang berlangsung pada 12 Juni 2023.

Secara hitung-hitungan di atas kertas ONIC Esports banyak yang memprediksi bisa melalui babak grup ini dengan menjadi juara grup dengan menyisihkan dua pesaingnya tersebut.

Tetapi langkah ONIC Esports juga tak akan mudah selepas babak grup nanti, karena pada babak playoff nanti mereka berpotensi berjumpa dengan Todak, ECHO, hingga Blacklist International.

+ posts

More Like This

Gamers8 Bakal Kembali dengan Rekor Hadiah Besar!

Arab Saudi akan pecahkan rekor hadiah turnamen terbesar dunia. Salah...

Perkenalkan Joshua “Ghirlanda” Bianchi, sang Ayah yang Kejutkan Kompetisi Tekken!

Mentalitas adalah kunci. Tak ada sponsor, seorang putri kecil yang...

Analisis: Beberapa Faktor Penyebab Naik Turun Performa yang Drastis dalam Esports

Beberapa hal terlintas dalam pikiran saat membahas dunia olahraga,...

Eksklusif: Indominator Ungkap Kesempatan Main Lagi Bareng Arsenal dan Prospek Musim Depan

Berganti karir adalah pilihan yang umum di kalangan atlit...

Eksklusif: Indominator Beberkan Pengalaman Main di Indonesia Football Eleague 2022!

Popularitas eFootball sebagai permainan sepak bola virtual di kawasan...

Apakah Moonton menolak skin Estes untuk Juara?

Setelah M3 menyelesaikan turnamen mewahnya, Blacklist International muncul sebagai juara, membuktikan industri Mobile Legends Filipina adalah yang terbaik sekali lagi setelah Bren Esports juga dianugerahi juara M2 tahun lalu.
- Advertisement -