Rekomendasi Item R7 untuk Hero Gatotkaca

Share This Post

Salah satu Explaner terbaik di Indonesia, R7, sedang gemar memainkan hero Gatotkaca sebagai seorang Explaner.

Melalui salah satu unggahan vidio di YouTube R7 memperlihatkan cara bermain Gatotkaca exp laner.

Dalam video tersebut R7 menyebut jika pasif pada Gatotkaca mendapatkan buff dan ia percaya hero tersebut akan masuk META.

Hero Gatotkaca sendiri mempunyai pasif yang mengeluarkan damage magic dan dapat memulihkan beberapa HP yang dapat aktif setelah mendapatkan 300 damage dari serangan musuh.

Pada update terbarunya, Moonton memberikan buff pada Gatotkaca sehingga ada penambahan pada basic attack nya.

Gatotkaca, sebelum juga memang sudah banyak digunakan sebagai roamer atau exp laner dengan build item magic.

Dalam videonya ada beberapa item yang digunakan oleh R7 untuk lebih memperkuat Gatotkaca miliknya.

R7 menggunakan emblem Concussive Blast dan penggunaan battle spell Flicker saat bermain Gatotkaca exp laner.

Lalu pada awal permainan R7 membeli Warrior Boots untuk menambahkan movement speed dan juga meningkatkan sedikit Physical Defense.

Concentrared Energy dapat membantu meningkatkan damage magic pada Gatotkaca dan juga memulihkan darah sebanyak 10% setiap serangan pasif yang dikeluarkannya.

Holy Crystal salah satu item magic yang mempunyai damage cukup besar saat digunakan, sangat cocok untuk digunakan oleh Gatotkaca.

Salah satu item magic yang mempunyai efek penetrasi saat menyerang lawan yaitu Divine Glaive dan menambahkan damage magic power sebanyak 65.

Terakhir ada 2 item defense, untuk memperkuat hero dari serangan musuh yakni Antique Cuirass untuk mengurangi serangan physical attack sebanyak 8% selama 2 detik. Lalu Athena’s Shield berguna untuk menahan serangan magic.

Berikut ini adalah build item Gatotkaca yang digunakan oleh R7, damage besar dan juga sulit untuk di pick off oleh musuh di land of dawn.

Warrior Boots
Concentrated Energy
Holy Crystal
Divine Glaive
Antique Cuirass
Athena’s Shield

+ posts

More Like This

OHMYV33NUS, Atlet Esports Mobile Legends Pertama yang Mewakili Komunitas LGBTQ

Maskulinitas toksik saat ini menjadi permasalahan dalam kehidupan modern....
- Advertisement -