Bigetron Red Villains Pamerkan Roster untuk PMPL ID Fall 2023, Tanpa Liquid!

Share This Post

Tepat pada Kamis (25/5/2023) Bigetron Red Villains memperkenalkan roster untuk menghadapi gelaran PMPL ID Fall 2023 mendatang

Sebanyak 6 roster akan Bigetron Red Villains bawa pada PMPL ID Fall 2023 mendatang, termasuk sang pemain baru yaitu Lapar.

Menariknya keenam roster Bigetron Red Villains pada PMPL ID Fall ini semuanya pernah mendapatkan medali pada gelaran SEA Games.

Sebut saja nama-nama pemain seperti Muhammad “Lapar” Septiadi, Muhammad “Ryzen” Albi, Alan “Satar” Raynold, Genta “Genfos” Effendi, Muhammad “uHigh” Dhiya Ulhaq, dan Febrianto “Svafvel” Genta.

Nantinya pada PMPL ID Fall 2023 ini Svafvel juga akan mendapatkan peran baru yaitu sebagai pemain dan juga analis dalam waktu bersamaan.

Svafvel juga akan melakukan reuni dengan eks pelatihnya dulu yaitu Coach Capt yang kini menjabat sebagai pelatih baru dari Bigetron Red Villains.

Pada pengumuman tersebut hanya ada satu nama saja yang tak masuk yaitu Leander “Liquid” Deusfiel yang tak ada namanya dalam susunan roster.

Masa depan Liquid juga masih tanda tanya karena belum ada informasi apapun terkait pemain yang sudah membela Bigetron Red Villains sejak 2020 silam ini.

Kabar angin yang berhembus Liquid akan menjalani masa peminjaman ke tim lain untuk bisa mengembalikan performa terbaiknya.

Formula peminjaman tersebut sebelumnya telah berhasil untuk uHigh dan Genfos yang bermain baik untuk tim peminjamnya, hingga akhirnya kembali ke BTR.

Bawa Dua Pelatih Peraih Emas SEA Games

Berbicara mengenai susunan kepelatihan, Bigetron Red Villains kali ini ada dua sosok pelatih peraih medali emas SEA Games.

Mereka adalah Coach Capt dan Coach Jeffry yang akan berduet mencari strategi yang tepat untuk Bigetron Red Villains musim ini.

Sosok Coach Capt memang cukup meroket dalam semusim belakangan ini karena mampu membawa Voin Esports runner up PMPL ID Spring 2023 dan raih medali emas SEA Games 2023 Kamboja.

Keduanya juga akan dibantu oleh Svafvel yang kini mendapatkan peran barunya sebagai analis untuk musim ini.

+ posts

More Like This

Gamers8 Bakal Kembali dengan Rekor Hadiah Besar!

Arab Saudi akan pecahkan rekor hadiah turnamen terbesar dunia. Salah...

Perkenalkan Joshua “Ghirlanda” Bianchi, sang Ayah yang Kejutkan Kompetisi Tekken!

Mentalitas adalah kunci. Tak ada sponsor, seorang putri kecil yang...

Analisis: Beberapa Faktor Penyebab Naik Turun Performa yang Drastis dalam Esports

Beberapa hal terlintas dalam pikiran saat membahas dunia olahraga,...

Eksklusif: Indominator Ungkap Kesempatan Main Lagi Bareng Arsenal dan Prospek Musim Depan

Berganti karir adalah pilihan yang umum di kalangan atlit...

Eksklusif: Indominator Beberkan Pengalaman Main di Indonesia Football Eleague 2022!

Popularitas eFootball sebagai permainan sepak bola virtual di kawasan...
- Advertisement -